Pengguna Jalan Diminta Hindari Jalan Raya Krukut,Karena Longsor Makin Melebar

Berita13 Dilihat

DEPOK PRABU NEWS.COM Para pengendara yang biasa melintas di ruas Jalan Raya Krukut diminta untuk menghindari area titik longsor tebing kali Krukut cabang barat yang berdekatan dengan bahu ruas Jalan Raya Krukut.

Kepada depok prabu news.com , Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Kelurahan Krukut, Kecamatan Limo, Husin Tohir mengingatkan para pengendara untuk mewaspadai 4 titik rawan longsor disepanjang ruas jalan raya Krukut yang berada diwilayah RT 04 dan RT 06 / RW 01.

“Ada empat titik rawan longsor yang di tebing kali Krukut cabang barat (KCB) yang patut diwaspadai oleh pengendara apalagi sekarang masih musim hujan yang memungkinkan potensi longsor meluas,” papar Husin Tohir

Dikatakannya, pihaknya telah mendapatkan informasi dari Dinas PUPR terkait rencana perbaikan titik longsor samping jalan H. Suaeb di perbatasan RW 01 dan RW 02 tepatnya dekat jembatan Biru yang akan digarap pada bulan Juni tahun ini.

“Khusus untuk titik longsor dekat jembatan Biru, kabarnya akan diperbaiki pada bulan Juni, mudah mudahan enggak meleset karena kami khawatir curah hujan masih cukup tinggi yang dapat memicu terjadinya perluasan areal longsor,” imbuhnya.

Selain masalah longsor, Husin menyoroti masalah lampu penerangan jalan disepanjang ruas jalan raya Krukut yang tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

“Banyak lampu PJU yang padam sehingga kalau malam hari kawasan jalan raya praktis gelap terutama di jalur sebelah kiri dari arah Gandul menuju Grogol, untuk itu kami berharap kepada Dinas Perhubungan atau pihak terkait untuk memperbaiki dan menambah titik lampu penerangan jalan umum (PJU) disepanjang ruas jalan raya Krukut demi kenyamanan pengguna jalan dan keamanan aktivitas lalu lintas di malam hari,” pinta Husin.

kang prabu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *