Relokasi SDN Pondok Cina 1 Di Tunda

Berita376 Dilihat

Depok,prabunews.com Orang tua siswa SDN Pondokcina1 mengapresiasi keputusan Wali Kota Depok, Mohammad Idris terkait penundaan relokasi SDN Pondokcina 1.

Salah satu orang tua siswa SDN Pondokcina 1, Hendro kepada wartawan mengatakan, orang tua siswa mengapreasiai keputusan tersebut.

“Kami perwakilan orang tua siswa mengapreasi kepada Pemkot Depok,” ujarnya, Rabu (14/12)

Dia berharap agar Kegiatan Belajar Mengajar di SDN Pondokcina 1 kembali seperti semula.

“Jangan ada lagi siswa yang belajar di SDN Pondokcina 3 dan 5, kami ingin semua siswa kembali belajar ke SDN Pondokcina 1,”katanya.

Orang tua siswa SD Pondokcina 1 lainnya, Sukaisih menyebutkan dirinya sangat mendukung dalam upaya kebijakan yang diambil Pemerintah Kota Depok untuk lebih dulu menyiapkan penambahan kelas untuk murid SDN Pocin 1 jika merger ke Pocin 5 maupun 3.

“Kami mendukung dan cukup senang akhirnya Pemerintah Kota mendengerkan aspirasi dari para orang tua murid untuk menunda pembangunan masjid dan merelokasi sambil menunggu penambahan gedung kelas baru di Pocin 5,” tandasnya.

Untuk kondisi anak-anak setelah pindah ke Pocin 5, lanjut Sukaisih, merasa senang dan nyaman di tempat baru sementara.

“Kata anak saya duduk di kelas 2 SD tempat yang baru enak dan nyaman,” katanya saat menghadiri pertemuan dengan Pemkot Depok.

Di lokasi sama, Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengatakan, untuk sementara pihaknya menunda relokasi siswa SDN Pondokcina 1 termasuk pembangunan Masjid Jami Al Quddus di Margonda Raya.

Hari ini kami meneruskan dari Pak Wali Kota Depok dengan berbicara seluruh komponen Forkopimda, Polres, Kondim Depok, juga perwakilan Kejari bersama perwakilan para orang tua murid, Pemda memutuskan mendengar dari aspirasi para orang tua murid siswa juga pemerintah pusat kami tunda relokasi pemindahan Pocin 1 ke SDN Pocin yang lain,” ungkapnya.

Dia mengungkapkan, penundaan ini dengan catatan berharap dari pihak-pihak yang tidak ada berkepentingan di SDN Pocin 1 untuk tidak ada lagi di sana.

“Serahkan semua kepada SDN Pocin 1 kepada Kepala Sekolah, Guru dan para siswa yang ingin belajar disana,” katanya.

Untuk itu Imam mempersiapkan para keinginan yang dimau oleh para orang tua murid.

“Dipindahkan lebih baik dan sekolah tidak dipisah. Juga tidak siang hari akan diakomodir dengan dibangun di SDN Pocin 5 dengan melalukan penambahan ruang kelas baru. Namun bagi warga atau siswa yang ingin atau masih mau belajar di Pocin 1, akan kami fasilitasi tetap di sekolah yang sama dengan menutus guru untuk KBM,” jelasnya.

Dikatakannya, dilibatkannya tenaga pengajar tidak hanya di SDN Pocin 1, melainkan juga diadakan di SDN Pocin 5 dan Pocin 3.

“Tentu sekarang sudah masuk libur semester. Akan aktif kembali setelah libur semester ,” pungkasnya.

(kang prabu)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *