DEWAN PENGURUS PUSAT PERKUMPULAN MARGA GULO INDONESIA (PERMAGI) GELAR RAPAT PLENO TERKAIT PENGESAHAN AD-ART DAN PELANTIKAN DEPARTEMEN INFOKOM $ HUMAS

Berita312 Dilihat

JAKARTA, Prabunes.com – Puji syukur kepada Tuhan yang Maha Esa, Jumat 09 Desember 2022 telah terlaksana Rapat Pleno PERMAGI yang dihadiri oleh: Dewan Penasehat, Dewan Pakar, Dewan Pengurus Pusat, Dewan Pengurus Wilayah, Dewan Pengurus Cabang via Zoom meeting.

Acara Rapat Pleno yang digelar oleh PERMAGI tersebut adalah merupakan rapat yang sangat penting karena menyangkut kemajuan PERMAGI dalam eksistensinya untuk membawa dampak positif dikalangan Marga GULŌ diseluruh Indonesia bahkan yang berada diluar Negeri.

Mengingatkan keterbatasan waktu dan jarak yang jauh maka pengurus DPP dan seluruh jajarannya sampai ketingkat DPAC PERMAGI gelar Rapat Pleno via Zoom. Sehingga Via Zoom dapat menjangkau keseluruh penjuru dan langsung berkomunikasi sembari melepas rindu.

Zoom meeting dipimpin langsung oleh Sekretaris Umum PERMAGI Pdt. Irfan Sekhiwoloo Gulo, S.Th dengan sapaan YA’AHOWU (khas sapaan bahasa Nias) dan dilanjutkan dengan materi rapat yang dibuka oleh Ketum PERMAGI Dr. Syukur Rahmat Gulo, ST., M.Th.

Adapun hasil dari Rapat Pleno Permagi tersebut adalah :
1. Pengesahan Anggaran Rumah Tangga PERMAGI pasca perbaikan pengesahan AD-ART dari kementerian HUKUM dan HAM.

2. Pelantikan Departemen Informasi, Komunikasi dan Humas yaitu:
I. Bapak Relius Eko Gulo, S. Kom
II. Bapak Tasta Jaya Gulo, S.Kom.
III. Sdr. Aperlin Aman Gulo, S.Pd, M.Kom

3. Sosialisasi Pendaftaran Anggota PERMAGI melalui Google Form untuk menghimpun Marga Gulo di seluruh Indonesia sesuai dengan slogan Awal PERMAGI adalah U’ALUI DALIFUSOGU

Tujuan dari pendaftaran ini adalah:
• Sarana untuk saling dan lebih mengenal sesama Marga GULŌ di seluruh Indonesia
• Menghimpun Mado GULŌ di seluruh Indonesia sebagai DATABASE PERMAGI
• Mempercepat pembentukan DPW/DPC/DPAC diwilayah domisili Marga GULŌ

Selanjutnya, agar Organisasi Permagi kedepan tetap eksis dan berjalan dengan baik, maka bagi Bapak/Ibu/sdr(i) yang sudah mendaftar melalui Google Form akan membayar Uang Pangkal dan iuran, selanjutnya tercatat menjadi anggota AKTIF serta mendapatkan hak-hak sebagai anggota Permagi yang diatur dalam ART dan Peraturan Perkumpulan PERMAGI.

Uang pangkal dan iuran tersebut akan dipergunakan untuk kebutuhan yang diatur dalam ART bahkan husus Pengurus (DPP, Penasehat, Dewan Pakar, Departemen) uang Pangkal dan iuran dibebankan lebih tinggi sesuai kesepakatan rapat pleno, 09 Desember 2022 via Zoom meeting.

Bagi yang ingin mendaftar menjadi Anggota PERMAGI silahkan klink link dibawah ini dan data Bapak/Ibu/sdr(i) akan terpusatkan di DPP dan selanjutnya diteruskan kepada DPW/DPC/DPAC yang sudah dan akan dibentuk.

Link Pendaftaran Anggota PERMAGI : https://forms.gle/J2TcQdmZFMHQd8P96,
Adapun Norek PERMAGI: AC BRI: 0320-01-002575-56-0, an. Marga Gulo Indonesia.
(bagi yang sudah terbentuk DPW/DPC uang pangkal disetor di DPW/DPC masing-masing)

Demikian disampaikan oleh SeKum PERMAGI Pdt. Irfan Sekhiwoloo Gulo, S.Th., kepada media PrabuNews via pesan singkat WhatsApp, 10 Desember 2022.

Alamat Sekretariat PERMAGI : Komp. Cengkareng Indah, Jl.Ratna No.40 Rt. 04/08 Kapuk, Jakarta Barat. HP.: 0812 1234 5754; 0812 9898 996; 0812 8706 9565; 0852 8263 0634; email: margagulo.indonesia@gmail.com

(Relius Eko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *