HIPAKAD Hadiri Sosialisasi Empat Pilar Di Ulang Tahunnya Yang Ke 7

Berita40 Dilihat

DEPOK PRABU NEWS.COM JakartaKetua umum Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) Hariara Tambunan mengatakan siap bersinergi dengan TNI/Polri untuk menciptakan suasana aman dan damai. Hal ini disampaikan saat kasih sambutan HUT HIPAKAD yang ke 7 di gedung nusantara IV gedung MPR-DPR, Jumat (20/9/2024).

“Saya tegaskan disini, jelang pelantikan presiden bulan oktober dan pilkada serentak bulan november nanti, saya instruksikan semua anggota HIPAKAD dimanapun berada agar selalu siap menjaga stabilitas serta kondusifitas keamanan dengan bersinergi bersama TNI-POLRI dan elemen lainnya” kata Hariara.

“Saya sangat berterimakasih atas apresiasi dan waktunya yang di persembahkan untuk acara hari ini dan terima kasih kepada seluruh panitia dan anggota yang terlibat hingga seluruh rangkaian acara ini bisa berjalan lancar dan aman,” ungkap Ketua Umum DPP HIPAKAD Haryara Tambunan.

Sementara itu ditempat yang sama, Terkait dengan isu banyaknya kalangan profesional yang masuk dalam kabinet Prabowo-Gibran, Ketua MPR-RI Bambang Soesatyo mengatakan bahwa hal tersebut merupakan hak prerogatif presiden terpilih.

“Tentu dengan tantangan kedepan yang semakin kompleks, saya berharap agar kabinet mendatang mampu mengelola penerimaan negara dengan baik, terutama yang diluar pajak, agar dapat terus mampu menjaga stabilitas ekonomi” tambahnya.

Dalam acara tersebut dibacakan juga pidato dari KSAD serta Menteri Pertahanan yang masing-masing diwakili oleh, Waaster KSAD bid.Ren dan Puanter Brigjen TNI Edy Rochmatullah, serta Sesditjen Pothan kemhan Brigjen TNI Heri Pribadi.

“Selamat ulang tahun yang ke-7 kepada segenap keluarga besar HIPAKAD. Semoga diusianya yang semakin matang ini, HIPAKAD terus maju, tumbuh dan berkembang menjadi organisasi yang semakin solid dan berperan aktif dalam pembangunan nasional, khususnya di bidang pertahanan negara,” kata Menhan RI dalam sambutannya yang disampaikan oleh Ses Ditjen Pothan Kemhan RI Brigjen TNI Heri Pribadi.

kang prabu

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *