PPP Dapil Sawangan ,Cipayung,Bojongsari ,Mengadakan Jalan Santai Dengan Berbagi Doorprize

Berita110 Dilihat

Depok,prabu news.com Sekretaris DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Depok, Ma’mun Pratama mengungkapkan, pihak panitia jalan santai bareng PPP telah menyiapkan sedikitnya 2.500 item doorprize yang terdiri dari sembako, barang elektronik hingga satu tiket umroh bersama QL Wisata.

“Insya Allah peserta jalan santai semua kebagian doorprize nya. Kami siapkan sekitar 2.500 item. Silahkan besok bergabung dengan kami mulai pukul 07.00 WIB di Lapangan Rawano, Jalan H Maksum Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan,” ujar Ma’mun kepada depok prabu news,com , Sabtu (21/01/23).

Ia menambahkan, untuk kegiatan jalan santai jaraknya cukup pendek kurang lebih satu kilo meter. Dimana, start dimulai di Lapangan Rawano yang mengelilingi Jalan H Maksum dan Jalan Jati kemudian finish kembali di Lapangan Rawano.

Anggota DPRD Depok Dapil Sawangan, Bojongsari dan Cipayung, Hj Qonita Lutfiyah mengajak kepada seluruh masyarakat untuk ikut serta dalam acara tersebut.

“Acara ini juga sebagai ajang silaturahmi antar konsituen, pengurus, kader dan simpatisan PPP dan tentunya masyarakat di wilayah Sawangan, Bojongsari dan Cipayung,” tandasnya.

Sebelumnya Ketua DPC PPP Kota Depok, Mazhab HM mengatakan, acara jalan santai ini merupakan rangkaian Harlah PPP ke 50 yang digelar di setiap daerah pemilihan atau dapil.

Lebih lanjut ia mengatakan, konsep Harlah PPP ke 50 ini sengaja digelar per dapil dengan harapan bisa mengukur kekuatan di dapil masing-masing.

“Alhamdulillah, meski digelar per dapil antusias warga sangat luar biasa, terbukti ribuan orang ikut serta dalam kegiatan tersebut. Ini konsepnya per dapil, bayangkan kalu kami selenggarakan hanya satu titik di tingkat kota, pasti Depok akan hijau semua,” ungkapnya.

Setelah rangkaian HUT per dapil selesai, PPP juga akan menggelar acara puncak yang tak kalah besar.

“Ini penting untuk PPP melakukan kerja-kerja electoral dan kerja politik berbasis dapil. Agar syiar PPP bisa menyeluruh dan menyentuh lapisan masyarakat. Kalau kami bikin di satu titik syiarnya kurang menggema,” jelasnya.

Ia berharap, dengan ikhtiar tersebut PPP Depok di pemilu 2024 akan membuat kejutan-kejutan dan bisa menambah jumlah kursi minimal enam kursi di DPRD.

kang prabu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *