Di Duga Untuk Pesta Malam Tahun Baru Satpol PP Sita Ribuan Botol Minuman Keras

Berita278 Dilihat

Margonda Depok prabu news,com Operasi penertiban minuman berakholol yang dilakukan Tim Satpol PP sempat terjadi kegaduhan. Hal itu dikarenakan seorang tanpa identitas tiba-tiba menghalangi kendaraan petugas yang membawa botol minuman.

Diduga, orang tersebut merupakan penjual miras yang tidak mau mirasnya dibawa oleh petugas. Tidak hanya sampai di situ, ada dua motor yang berusaha menghalangi mobil Satpol PP yang membawa miras sitaan.

Kepala Satpol PP Kota Depok, Lienda Ratnanurdianny mengatakan, razia itu dilakukan karena banyak peredaran dan penjualan miras yang meresahkan masyarakat.

“Tentunya kami sebagai penegak Perda melakukan pengawasan dan pengecekan berkaitan dengan penjualan miras yang tidak berizin,” ujarnya, kemarin.

Dia menambahkan, dalam kegiatan penertiban miras ada tiga titik lokasi yang menjadi target operasi. Dua lokasi itu yakni di kawasan Cipayung dan Jalan Raya Bogor, tepatnya di depan Terminal Jatijajar.

Dari dua tempat itu terkumpul 1.551 botol miras dari berbagai merek. Di mana kebanyakan kadar alkoholnya di atas 5 persen. Diduga, miras tersebut sebagai stok malam pergantian tahun.

“Artinya, penjualan miras itu harus mengantongi izin penjualan. Karena tidak ada izin penjualannya, makanya kami sita. Dari tiga tempat yang kami datangi, hanya dua tempat yang kami lakukan pengamanan barang bukti,” paparnya.

Lienda mengatakan, lokasi penjualan miras tersebut ada yang berkedok bengkel dan tempat makan yang memang sudah menjadi incaran Satpol PP Kota Depok.

“Modus penjual miras ini berkedok bengkel dan tempat makan. Memang tempat seperti ini sudah menjadi target kami, karena sudah meresahkan masyarakat,” jelasnya.

Seusai diamankan, maka akan dilakukan proses melalui penyidikan. Ribuan miras itu disita Satpol PP Kota Depok, sementara penjual dikenakan sanksi tindak pidana ringan (tipiring).

“Akan kami ajukan ke pengadilan agar ditindaklanjuti,” pungkasnya.       (kang prabu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *